Apa jawaban yang tepat untuk pertanyaan  ‘Apakah cinta sejati itu?’, lalu setiap orang yang menjawabnya selalu  memiliki jawaban yang berbeda dengan beragam pandangan. Kemudian jika  memang cinta sejati itu diyakini benar-benar ada, lalu apakah orientasi  dari cinta sejati itu bagi kehidupan manusia. Apakah cinta sejati itu  hanya untuk para muda-mudi yang sedang jatuh cinta atau untuk  mengabadikan kasih sayang orang tua kepada anak-anaknya, atau untuk  menggambarkan sepasang kekasih yang sedang saling jatuh cinta.
Ternyata cinta sejati itu menempati  banyak ruang ditengah-tengah kehidupan manusia, bisa dikatakan sebagai  hubungan kita kepada Tuhan, hubungan kita kepada sesama manusia, dan  hubungan kita kepada lingkungan alam. Semua tergantung persepsi  masing-masing orang untuk meletakkan cinta sejati itu kepada siapa saja  yang ia kehendaki.
Cinta sejati dikalangan muda-mudi yang  sedang saling jatuh cinta merupakan momentum yang selalu diselidiki dan  dianalisis keberadaannya, karena memang untuk menyatukan dua hati yang  memiliki isi yang berbeda sangat sulit dan itu perlu waktu dan  kesabaran. Dalam menjalin hubungan cinta kasih mutlak perlu saling  bertukar informasi tentang isi hati dan pikiran tentang segala hal dan  inilah yang akan menumbuhkan perhatian lalu menjadikan saling memahami  situasi dalam ruang hati masing-masing. Cinta sejati memang sulit diukur  dan dikuantifikasikan, tetapi cinta sejati dapat dirasakan oleh  tiap-tiap orang yang merasakan cinta dari seseorang yang dipuja dan  dikasihinya dari dalam hati dan pikiran dalam ketulusan hati orang yang  mencintai itu benar-benar telah sempurna kasih sayangnya kepada kita.
Lalu apakah dengan cinta sejati itu  segalanya akan menjadi lebih baik atau hanya biasa-biasa saja, karena  cinta itu soal hati dan siapa pun berhak mendapatkan cinta tetapi cinta  sejati hanya tumbuh sekali pada satu orang yang dengan kesungguhannya  rela mencintai dan menyayangi kekasihnya tanpa batas waktu.


 

